*Inspirasi Malam* [Tentang Kamu]
Tiap diri punya ceritanya tersendiri..
Punya kehidupan yang ingin, pun yang tidak bisa dia bagi.
Dunia adalah penghantar..
Sekaligus menetapkan ending..
Ibarat sebuah perjalanan..
diri kita adalah permulaannya, dunia adalah prosesnya, dan akhirat adalah finishnya.
Karena dunia adalah "Proses", maka disitulah letak segala konflik hidup dan tinggal.
Dalam sebuah proses, tidak pernah ada yang namanya "Sudah Baik", "Sudah Menang" ataupun "Sudah Usai"..
Tidak!
PROSES adalah kata lain dari BELUM.
Belum ada yang menjamin proses yang kamu lalui sekarang pasti akan membawamu pada surga bukan?
Bahkan Fir'aun pun bisa taubat, dan Yunus pun bisa khilaf.
Pendosa pun bisa masuk surga, dan seorang alim pun bisa terjerumus dalam neraka.
Ini adalah tulisan tentang kamu..
Yang sudah merasa sholih, hingga sombong terhadap ilmu.
Juga kamu..
Yang merasa terlanjur jadi pendosa, hingga lupa, bahwa dihadapan Allah selalu ada kesempatan kedua.
Saudarimu,
Aku pernah mencintai 1 nama begitu dalam.
BalasHapusTidak bisa kumiliki seutuhnya dan tidak sampai untuk kugapai meskipun aku hanya ingin menyentuh pundaknya.
Ketika sudah hampir sejengkal lagi aku bisa meraihnya, ia segera lenyap bagai kilatan cahaya asteroid yang menghantam bumi diiringi suara dentuman keras lalu meledak dengan cepatnya.
Pecah tanpa arah.
Pupus hingga hangus.
Lenyap dengan sigap.
Ternyata saat itu aku sedang hidup pada khayal yang menjadi nyata.
#pikirin